Senin, 07 November 2022

Danramil 05/Kalibawang Hadiri Kegiatan Lomba Gerbang Segoro



KULON PROGO. Kapten Inf Rismanto Danramil 05/Kalibawang Kodim 0731/Kulon Progo hadiri kegiatan lomba Gerbang Segoro (Gerakan Membangun dengan Semangat Gotong Royong) tingkat Kabupaten Kulon Progo di Pok Dakan Alam Tirto Padukuhan Duwet 2 Banjarharjo Kalibawang. Senin (07/11/2022)

Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kulon Progo menyelenggaraan lomba Gerbang Segoro bertujuan untuk menumbuh kembangkan budaya bahari masyarakat di Kulon Progo.

Tampak hadir dalam kegiatan antara lain Ir Trenggono Tri Mulyo Kadis Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulon Progo, Ny Tri Saktiana Ketua tim Yuri beserta anggota, Suhardiyana mewakili Panewu Kalibawang, Kapten Inf Rismanto Danramil 05/Kalibawang, Kompol Sutarno Kapolsek Kalibawang, Ermono Koordinator BPP Kalibawang, Susanto Lurah Banjarharjo dan M.Kharir Ketua Pok Dakan Alam Tirto beserta anggota.(Pendim0731)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...