Senin, 22 Mei 2023

Babinsa Pleret Pemantauan dan Pengamanan Penyaluran Bantuan Beras


KULON PROGO.  Pemantauan dan pengamanan penyaluran bantuan beras dari Kepala Badan Pangan Nasional (KBPN) RI melalui Bulog di Balai  Kalurahan Bugel, dilakukan Sertu Septiana Arifin Babinsa Pleret Koramil 10/Panjatan Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Jumat (19/05/2023).

Babinsa Pleret menyampaikan bahwa bantuan beras disalurkan kepada 505 KPM warga Kalurahan Pleret, Kapanewon Panjatan, masing-masing menerima bantuan 10 kg.  Penyaluran dilakukan oleh petugas yang telah ditunjuk, berlangsung dengan tertib, lancar dan selesai dalam keadaan aman. 

Penyaluran Cadangan Beras Pemerintah (CBP) untuk bantuan pangan tahun 2023 dilaksanakan Perum Bulog, akan dilakukan secara bertahap selama tiga bulan dengan maksud dan tujuan untuk menekan harga beras selama bulan Ramadan dan setelahnya, sehingga harga tidak terlalu naik. (Pendim0731).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...