Selasa, 20 Desember 2022

Babinsa Hadiri Rapat Pemerintah Kalurahan Giripeni


KULON PROGO.  Serma Sularno Babinsa Giripeni Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, menghadiri Acara Rapat Pemkal Giripeni, yang berlangsung di Aula Balai Kalurahan Giripeni, Selasa (20/12/22).

Dalam acara tersebut dilakukan Evaluasi Kinerja Pemerintah Kalurahan Giripeni  Triwulan IV Tahun Anggaran 2022 oleh Tim Monev Kapanewon Wates, dengan tujuan untuk mengetahui apakah pelaksanaan pembangunan atau pemerintahan sudah sesuai dengan program atau belum, tutur Babinsa.

Hasil dari evaluasi ini juga akan dijadikan sebagai acuan dalam menentukan program kerja Pemkal Giripeni di tahun yang akan datang, tambahnya.

Hadir dalam acara tersebut Panewu Wates beserta Kawat Praja dan Kawat Sosial, Kasubag Ren dan Ku Kapanewon Wates, Lurah Giripeni beserta Ketua BPKal, Direktur Bumdes Binangun, Dukuh se-Kalurahan Giripeni. (Pendim0731).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...