Senin, 05 Desember 2022

Anggota Koramil 10/Panjatan Mengikuti Kegiatan Deklarasi Lima Pilar STBM


KULON PROGO. Anggota Koramil 10/Panjatan Kodim 0731/Kulon Progo ikuti kegiatan Deklarasi lima pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Kalurahan Pleret, Garongan, Bugel, dan Bojong yang diselenggarakan oleh Puskesmas Panjatan II di Kalurahan Garongan Jumat (2/12). 

Hadir dalam acara tersebut Pj Bupati Kulon Progo Drs Tri Saktiyana MSi, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo Joko Budi Santoso SKM MKes, Kepala Puskesmas II dr. Candra Safitri, Forkompimkap Kapanewon Panjatan beserta Lurah.

Pj Bupati mengajak agar masyarakat Panjatan pada khususnya untuk Buang Air Besar (BAB) tidak sembarangan. Selain itu, jarak septitank dengan sumber mata air atau sumur minimal 10 meter agar udara tidak tercemar. Baik dengan sumur sendiri atau milik tetangga, harap Saktiyana.

Selain itu, Pj Bupati juga berharap dengan adanya deklarasi tersebut, kesehatan masyarakat akan terus meningkat. Selain itu, dukungan dari berbagai sektor terhadap kegiatan tersebut sangat diperlukan seperti Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kesehatan, dan instansi terkait lainnya. Sebagai upaya merubah kebiasaan dan perilaku masyarakat menuju tingginya kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang hidup bersih dan sehat, pungkasnya. (Pendim0731).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...