Sabtu, 19 November 2022

Babinsa Bendungan Kunjungi SMP Muhammadiyah 2 Wates


KULON PROGO.  Serma Sukardi Babinsa Bendungan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Kanit Reskrim Polsek Wates beserta anggota dan Bhabinkamtibmas, silaturahmi dengan Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 2 Wates Bapak Rusdianto, S.Pd., Jumat (18/11/22).

Babinsa Bendungan mengatakan bahwa tujuan kedatangan kami selain silaturahmi juga memberikan himbauan agar jangan terjadi kenakalan pelajar dan pengawasan terhadap penyalahgunaan narkoba.  Kami juga menghimbau agar sekolah menggiatkan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan serta membatasi dalam penggunaan handphone di lingkungan sekolah saat jam pelajaran.

Koramil dan Polsek Bendungan siap untuk membantu melakukan pembinaan kepada para pelajar apabila pihak sekolah menginginkan, untuk waktu pelaksanaan bisa kapan saja baik saat maupun diluar jam sekolah, pungkasnya. (Pendim 0731).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...