Selasa, 20 September 2022

Dandim 0731/Klp Perintahkan Anggota Laksanakan Tugas Dengan Baik dan Jaga Keharmonisan Rumah Tangga



KULON PROGO. Senin (19/09/2022) Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Nurwaliyanto, memberikan arahan dan perintah dalam Jam Komandan, kepada seluruh anggota Militer dan PNS, agar dapat melaksanakan tugas sesuai dengan job description, penuh rasa tanggung jawab serta menghindari pelanggaran. 

Dalam arahannya Dandim menekankan kepada anggota yang sudah berkeluarga agar senantiasa menjaga keharmonisan dalam rumah tangga, selalu memberikan waktu luang diluar jam kedinasan sepenuhnya untuk keluarga, sehingga akan terjalin komunikasi yang baik dalam keluarga.

Dandim juga memerintahkan kepada seluruh anggota untuk hidup sederhana, hemat dan gemar menabung untuk masa depan yang lebih baik bagi anak-anak, karena mereka merupakan aset terbesar dalam keluarga.

Diawali dari kehidupan keluarga kecil yang harmonis, maka akan dapat memberikan motivasi terhadap seluruh pelaksanaan tugas mulia yang diberikan oleh negara kepada kita.

Dalam kehidupan bermasyarakat anggota juga diharapkan bisa lebih kreatif dan inovatif serta dapat bersinergi dengan seluruh komponen masyarakat di lingkungannya agar dapat membantu kelancaran dalam setiap pelaksanaan tugas.

Dandim juga menekankan kepada anggota agar hindari garkumplintatib sekecil apapun, hati hati berkendara saat ini banyak korban sia-sia karena lalin, cek kelengkapan dan kelaikan kendaraan.  Bijak dalam bermedia sosial, gunakan medsos sebagai media penambah ilmu pengetahuan, pungkas Dandim.  (Pendim 0731).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...