Kamis, 14 April 2022

BABINSA BANGUNCIPTO MONITORING DAN PENDAMPINGAN PELAKSANAAN VAKSINASI

BABINSA BANGUNCIPTO MONITORING DAN PENDAMPINGAN PELAKSANAAN VAKSINASI

Kulon Progo. Serda Tri Anto Babinsa Banguncipto Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo,bersama Bhabinkamtibmas monitoring dan pendampingan pelaksanaan vaksinasi dosis I,II,dan III yang diselenggarakan oleh Puskesmas Sentolo I bekerjasama dengan Polsek Sentolo bertempat di aula balai kalurahan Banguncipto, Selasa (12/04/2022)

Kegiatan vaksinasi ini sebagai upaya percepatan pencapaian vaksinasi di wilayah kalurahan Banguncipto. Vaksinasi menggunakan jenis vaksin Astra Zeneca hasil capaian peserta hadir mendaftar 44 orang, tervaksin 44 orang dengan rincian 4 orang AZ dosis satu , 40 orang AZ dosis tiga.

Hadir dalam giat Antara lain Kapolsek Sentolo Kompol Ngadiran beserta 5 orang anggota, dr. Rane Desmalani dokter Puskesmas Sentolo 1, bapak Boiran S.Pd,S.H,M.A Lurah Banguncipto, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Babinsa dan Bhabinkamtibmas tetap ingatkan agar jangan lengah terhadap bahaya virus covid 19 dengan tetap terapkan PHBS dan protokol kesehatan 5 M dalam setiap kegiatan serta mengharapkan agar warga yang belum vaksin untuk melaksanakan Vaksin.(Pendim0731)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...