Jumat, 24 Desember 2021

Anggota Kodim 0731/Klp Mengikuti Razia Gabungan Warga Binaan Rutan Kelas IIB Wates


Kulon Progo. Menindaklanjuti Surat Edaran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor PAS-1760.PK.02.10.01 Tahun 2021 Tanggal 10 Desember 2021 tentang Peningkatan Kewaspadaan Menghadapi Perayaan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Wates menggelar Apel Kesiapsiagaan Pegawai, Razia Gabungan, dan Tes Urine yang melibatkan Personel gabungan dari Kodim 0731/Kulon Progo, Polres Kulonprgo dan Petugas Pemasyarakatan Rutan Wates . Jumat (24/12). Kegiatan tersebut dilakukan secara serentak sebagai upaya peningkatan kewaspadaan menjelang Natal 2021 dan tahun baru 2022.
Kepala Rutan Kelas IIB Wates, Deny Fajariyanto, dalam arahannya menyampaikan isi Surat Edaran Dirjen Pemasyarakatan perihal peningkatan kewaspadaan menjelang Natal dan Tahun Baru 2022. Kegiatan dilanjutkan dengan Pengarahan dan Simulasi Bencana Kebakaran dan Gempa Bumi oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas IIB Wates. Selesai melaksanakan Simulasi Bencana Alam, Kepala Rutan Kelas IIB Wates beserta petugas melakukan persiapan dan pengecekan sarana dan prasana keamanan.
Razia gabungan dilaksanakan setelah Apel Kesiapsiagaan dan juga Simulasi Bencana. Kegiatan diawali dengan pengarahan oleh Kepala Rutan yang menjelaskan keadaan kamar hunian yang ada di Rutan Wates kepada personel gabungan serta Membagi Petugas menjadi 4 Tim dan menginstrusikan agar penggeledahan dilaksanakan merata di kamar hunian Rutan Wates tanpa terkecuali.
Dalam melakukan pemeriksaan ke kamar hunian, diawali dengan mengeluarkan warga binaan yang ada di kamar untuk dilakukan penggeledahan badan. Tindakan petugas selanjutnya memeriksa isi kamar untuk menggeledah barang-barang yang disimpan warga binaan. (Pendim 0731/Klp).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...