Sabtu, 27 November 2021

Pentas Fasilitasi Penggiat Seni Budaya Kalurahan Gulurejo



Kulon Progo. Babinsa Gulurejo, Koramil 08/Lendah Serda Ispriyanto menghadiri Pentas Fasilitasi Penggiat Seni Budaya yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Kabupaten Kulon Progo bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta, di Balai Serbaguna Kalurahan Gulurejo, Kapanewon Lendah. Jum’at (26/11). 

Kegiatan tersebut dalam rangka memelihara (nguri-uri ) kebudayan tradisional agar tetap langgeng sebagai warisan budaya bangsa.  Acaranya dimulai dengan pembukaan dan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dilanjutkan sambutan Ketua Kesenian, Kadis Kebudayaan Kulon Progo, Pentas Seni Tari Gambyong dan Wayang Orang Ngesti Budoyo, acara diakhiri dengan menyanyikan lagu Padamu Negeri dan doa penutup. Kegiatan dilaksanakan dengan menerapkan standard prokes, berlangsung dengan tertib, lancer dan aman. (Ramil 08).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengerjaan Sasaran Fisik TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kodim 0731/Kulon Progo Capai Lima Puluh Persen

KULON PROGO. Sampai hari Jumat tanggal 19 Mei 2023, pengerjaan rabat beton yang merupakan sasaran fisik kegiatan TMMD Sengkuyun...